×

Iklan


Silahkan Dibuktikan: Randang Zara, Dipuji Elly Kasim Diminati di Malaysia!

02 Maret 2021 | 11:03:59 WIB Last Updated 2021-03-02T11:03:59+00:00
    Share
iklan
Silahkan Dibuktikan: Randang Zara, Dipuji Elly Kasim Diminati di Malaysia!
Penyanyi legendari lagu Minang, Elly Kasim foto bersama dengan pemilik Randang Zara, Zarnetty di sela-sela acara pelantikan Bupati/Walikota se Sumbar di Auditorium Gubernuran Sumbar beberapa waktu lalu (foto: Marlim).

Padang, Khazminang.id--  Ada yang lain waktu acara pelantikan Bupati dan Walikota se Sumatera Barat oleh Gubernur Mahyeldi Ansharullah yang di pusatkan Auditorium Gubernuran Sumbar pada akhir pekan lalu.

 

Acara yang di hadiri seluruh pejabat Kepala Dinas di lingkungan Pemprov Sumbar, Kapolda, Danrem dan undangan lainnya itu terlihat begitu meriah.

     

    Di sela-sela acara pelantikan tersebut di salah satu sudut ruanganbterlihat seorang wanita yang sedang memperagakan sebuah kotak Randang dengan merk Randang Zara.

     

    Ketika di dekati ternyata wanita tersebut adalah penyanyi legendaris lagu Minang, Elly Kasim yang baru saja menerima oleh-oleh Randang dari sang ouwner Randang Zara, Zarnetty.

    "Saya sangat suka makan Randang, setiap orang Minang pasti suka yang namanya Randang,” lanjut wanita sudah menghasilkan puluhan album lagu Minang ini.

    Akan tetapi Elly sangat menyayangkan karena Randang ternyata di patenkan oleh orang Malaysia.

     

    "Di sinilah kelemahan kita, kita tidak peka dengan kemajuan zaman sehingga lupa untuk mempatenkan sesuatu yang seharusnya jadi milik kita,” ujar dia.

     

    Ke depan Elly berharap agar setiap pelaku-pelaku usaha di Minang bisa mempatenkan produknya sehingga tidak terjadi lagi kasus seperti yang terjadi sama Randang.

    Sementara itu Zarnetty pemilik Randang Zara mengatakan bahwa randang produksinya telah merambah ke seluruh penjuru Nusantara, bahkan sudah sampai ke negara tetangga Malaysia yang katanya mengakui Randang sebagai makanan milik mereka.

     

    "Setiap bulan kita bisa memproduksi Randang sebanyak 20 sampai 30 kg, masih sedikit memang,akan tetapi Alhamdulillah di masa pandemi ini kita masih bisa eksis berproduksi,” lanjut pensiunan guru ini.

     

    Zarnetty berharap Pandemi Covid-19 ini cepat berlalu, dan perekonomian masyarakat bisa pulih kembali sehingga daya beli masyarakat juga meningkat.

    Randang Zara merupakan satu dari sekian banyak UMKM yang ada di kota Padang karena keseriusannya dalam menjalankan usaha Randang ini,maka pemerintah kota Padang memberikan bantuan buat pembangunan dapur atau tungku untuk memasak Randang.

     

    Dengan adanya dapur Randang yang representatif itu Randang Zara bisa meningkatkan produksinya karena sudah sesuai dengan standar yang sudah di tetapkan oleh Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM).

     

    Randang Zara yang juga tergabung dalam Komunitas Randang Minang ini terakhir ikut berpartisipasi dalam aksi sosial untuk Sulbar dan Kalsel (Marlim).