×

Iklan

Badan Sepakbola Rakyat Indonesia Sumbar Terbentuk
Haris Dt Sebagai Nahkoda,Dibantu Ajo Faisal Budiman

27 September 2024 | 08:41:19 WIB Last Updated 2024-09-27T08:41:19+00:00
    Share
iklan
Haris Dt Sebagai Nahkoda,Dibantu Ajo Faisal Budiman

Padang-Harris Hidayat Dt Batuah jabat Ketua Badan Sepakbola Rakyat Indonesia (BASRI) Sumatera Barat. Tokoh muda Sumbar ini diberikan mandat sebagai Ketua Pengurus Daerah (Pengda) BASRI Sumbar setelah dikukuhkan oleh Ketum PP BASRI H Eddy Syofyan di Hotel Ciputra Jakarta.

Dalam menjalankan organisasi Harris Hidayat yang ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan (SK) Nomor: SKEP/ /BASRI/IX/2024 tentang Pengangkatan Pengurus Daerah Badan Sepakbola Rakyat Indonesia  Sumatera Barat tertanggal Jakarta, 14 September 2024 yang ditandatangani oleh H. Eddy Sofyan, Ketua Umum Pengurus Pusat BASRI ini, akan di bantu beberapa tokoh sepakbola Sumbar, seperti Faisal Budiman yang dipercaya sebagai Wakil Ketua Umum, Edo Wiradana sebagai Sekum. 


    “Penyampaian SK Pengurus Daerah se-Indonesia termasuk untuk Sumbar dilakukan dalam Rakornas yang sedang berlangsung di Jakarta dari tanggal 25 – 27 September,” kata Sekretaris Umum PSP Padang tersebut.


    Pria alumni Institute Teknologi Bandung (ITB) 1998 ini menerangkan bahwa selain penyampaian SK Pengurus Propinsi se-Indonesia, Rakornas BASRI bertujuan untuk menjelaskan secara detail apa saja program kerja organisasi ke depan.


    “Rakornas BASRI selama tiga hari. Kami seluruh pengurus BASRI se-Indonesia menerima pemaparan Sepakbola Rakyat sekaligus program-program kerjanya, di antaranya yaitu Pembinaan Usia Muda, Talent Scouting, Mitra Usaha dan lain-lainnya yang berkaitan dengan tujuan organisasi,” jelas Harris.


    Terkait BASRI Sumbar, pria yang juga menjabat sebagai Bendahara Umum KONI Sumbar ini mengatakan akan melakukan konsolidasi dengan seluruh pengurus untuk menindaklanjuti hasil Rakornas.


    “Sesegera mungkin kita BASRI Propinsi Sumbar menjalankan hasil-hasil keputusan Rakornas,” ujar pria yang juga berlatarbelakang pengusaha tersebut.


    Sebagai informasi, Harris Hidayat menjelaskan, organisasi BASRI berdiri pada tahun 2015. Sejak awal pendirian BASRI berkomitmen menjembatani kesenjangan antara prestasi profesional dan minat masyarakat dengan tagline “Sepakbola untuk Semua”.


    “Organisasi ini memastikan setiap warga negara tanpa memandang latar belakang sosial atau ekonomi berkesempatan untuk bermain, belajar dan menikmati permainan sepakbola,” terangnya.


    Ia memastikan BASRI bukanlah saingan Asprov PSSI Sumbar dalam sepakbola tapi akan bersinergi membangun fondasi sepakbola Sumbar yang lebih solid dan mampu menghasilkan pemain berbakat.

    Salah satu produk yang akan dijalankan adalah Liga Desa Indonesia (LIDI) sebagai ajang untuk memberikan ruang bagi generasi muda memperlihatkan keterampilan sepakbola mereka.


    “Dengan semakin banyaknya partisipasi masyarakat diharapkan sepakbola Indonesia dapat tumbuh dan berkembang menjadi olahraga yang lebih merata dan berprestasi,” paparnya. (*)